Pendampingan dan Pengujian Penerapan Standar Instrumen Pertanian Tanaman Pangan, di Kab Enrekang.
Enrekang, 24 Oktober 1024, Penyuluh BPSIP Sulsel Basrum, SP, M.Si, melakukan Koordinasi dengan Kadis Pertanian Kab. Enrekang dalam rangka persiapan panen perdana, pada kegiatan Pendampingan dan Pengujian Penerapan Standar Instrumen Pertanian Tanaman Pangan.
Koordinasi ini dilakukan dengan menemui Kadis Pertanian Kab. Enrekang Bapak Addi, SP., MM.
Usai melakukan koordinasi, di lanjutkan bersama koordinator BPP Cendana dan staf berkunjung ke lokasi kegiatan guna melihat kondisi pertanaman yang ada sekaligus melakukan Pengamatan Agronomis yaitu Masak Pisiologis serta pengukuran tinggi tanaman, dan anakan Produktif. Selain itu dalam waktu yg sama dilakukan juga mewawancarai beberapa petani yang ada di lokasi kegiatan.
Selanjutnya, bersama Penyuluh, kelompok tani dan aparat Desa Taulan Kec Cendana Kab.Enrekang melakukan pengecekan lokasi seluas 3 ha, yang nantinya akan dijadikan sebagai tempat panen perdana padi pada tanggal 30 Oktober 2024
Sumber : Basrum, editor : Jamaya Halifah