
Gerakan Percepatan Tanam Mendukung LTT Kabupaten Barru
Gerakan Percepatan Tanam dan Luas Tambah Tanam (LTT) menjadi salah satu strategi untuk mewujudkan swasembada pangan nasional. Kabupaten Barru Provinsi Sulsel menjadi bagian dari gerakan ini.
Upaya percepatan Luas Tambah Tanam (LTT) terus digencarkan di Kabupaten Barru guna mencapai Swasembada pangan khususnya dikabupaten Barru sendiri dan akan memberi kontribusi terhadap pencapaian swasembada pangan provinsi sul sel dan juga nasional.
Pada hari ini sabtu 12 April 2025 telah dilakukan hambur benih varietas inpari 32 di kelompok tani Guru Pute Desa Tellumpanua, Kecamtan Tanete Rilau yang nantinya akan ditanam dilahan sawah seluas 30 Ha.
Hal ini merupakan wujud kerja keras semua komponen yang terlibat baik pemerintah pusat yang dalam hal ini adalah Kementerian Pertanian Sebagai Leading Sektor maupun pemerintah daerah, unsur TNI, dll menyatu dalam satu gerakan percepatan program swasembada pangan.
(AFS)